ekspresi kesal saat lupa save di ms word

Menyelamatkan Dokumen yang Lupa Belum Save di Ms Word

Diposting pada 1.018 views

Pernah ngga sih kamu mengetik panjang dan lama sekali, lalu saat selesai dan menutup Ms Word kamu menyadari bahwa dokumen yang kamu ketik lupa belum di save? Tenang, ada solusinya!

Tulisan ini adalah sambungan dari tulisan sebelumnya berjudul “Biasakan Sering Save Dokumen saat Mengetik“. Menciptakan kebiasaan tersebut merupakan tindakan pencegahan (preventif) terhadap kemungkinan-kemungkinan buruk yang akan terjadi.

Lalu bagaimana jika sudah terlanjur terjadi hal-hal yang buruk? Misalnya tidak sengaja menekan tombol Don’t Save saat keluar dari Microsoft Word? Kamu tidak perlu panik, coba simak cara berikut ini ya.

pertanyaan konfirmasi untuk save dokumen saat keluar dari microsoft word

Periksa Pengaturan Auto Recovery di Ms Word

Kamu bisa buka File > Options , Lalu akan terlihat jendela Word Options. Kamu bisa buka bagian Save yang ada pada sebelah kiri. Tampilannya adalah sebagai berikut.

jendela word options

Perhatikan bagian yang saya beri kotak merah. Pastikan bagian tersebut tercentang. Jika tidak tercentang, maka dokumenmu yang hilang tidak akan bisa diselamatkan /di-recovery. Waktu untuk recover otomatis bisa kamu ubah menjadi lebih kecil agar Microsoft Word dapat lebih sering melakukan recover.

Mengembalikan Dokumen yang Lupa Save di Ms Word

Ketika sebelumnya sudah memeriksa bahwa pengaturan auto-recover menyala, maka masih ada harapan untuk mengembalikan berkas dokumenmu. Namun perlu diketahui bahwa dokumen yang bisa terselamatkan kemungkinan tidak secara keseluruhan. Hal ini tergantung pengaturan auto-recover yang sudah kita cek sebelumnya. Jika misalnya auto-recover aktif setiap 10 menit, maka Microsoft Word akan mengamankan dokumenmu tiap kelipatan 10 menit saja.

Lalu apa artinya? Artinya jika kamu total mengetik selama 25 menit, maka Microsoft Word menyimpan checkpoint pada menit ke-20. Sehingga hasil ketikanmu pada menit 20 hingga menit 25 akan hilang. Namun setidaknya dengan cara ini kita tidak perlu mengetik semuanya dari awal 🙂

Caranya adalah pada saat masuk ke Microsoft Word, kamu bisa buat dokumen baru yang masih kosong terlebih dahulu. Lalu klik File > Info. Setelah itu kamu bisa klik bagian Manage Version dan pilih Recover Unsaved Documents

menu recover unsaved documents untuk melihat beras yang lupa save ms word

Kemudian akan muncul daftar berkas yang belum tersimpan. Jika ada beberapa berkas yang tampil, kamu bisa pilih berkas yang paling terbaru (lihat pada Date modified). Kebetulan pada kasus yang saya contohkan berikut ini hanya ada sebuah berkas saja.

Pilih berkas tersebut lalu klik Open.

berkas yang lupa save di ms word

Selanjutnya akan tampil berkas kita yang belum di save tadi. Sekarang kamu bisa menyelamatkannya dengan klik Save As.

berkas yang akan diselamatkan

Kamu bisa pilih folder dan mengatur nama berkasnya, lalu klik Save.

menyelamatkan dokumen dengan save as

Yeayy! Dokumen kita sudah berhasil terselamatkan! Mudah kan? Jadi jangan panik dulu saat terjadi insiden tak terduga dengan Microsoft Word kamu ya..

Untuk cara-cara lain yang lebih lengkapnya mungkin bisa kamu temukan pada dokumentasi resminya : How to recover unsaved Word documents – Office | Microsoft Learn

Sekian dulu tutorial kali ini, terimakasih sudah membaca dan semoga bermanfaat. Share ke teman-temanmu juga ya 🙂